Membentuk Citra Diri/Persona

Melalui kelas ini, kamu diajak untuk:

  • Mengenal definisi persona dan pentingnya persona dalam personal branding
  • Mengidentifikasi langkah-langkah mendefinisikan persona

Memulai Personal Branding

Citra diri bukan hanya soal promosi aktivitas. Kita bukan robot yang hanya memposting aktivitas kerja setiap harinya. Kita adalah manusia yang terus berinteraksi, membangun pola komunikasi positif dengan jejaring, dan membagikan cerita-cerita unik. Untuk memperkuat impresi kala berinteraksi, kita membutuhkan persona yang benar-benar mencerminkan diri kita.

Tentang Persona

Persona bisa berarti karakter yang kita miliki. Persona juga merupakan hal yang membuat kita unik dari yang lain. Ketika kita berinteraksi dengan orang lain, kita dapat menilai mereka berdasarkan impresi yang mereka tinggalkan. Misalnya, kita menilai menilai kepribadian mereka berdasarkan tone bicara atau ketertarikan dan nilai yang mereka pegang berdasarkan topik bahasan tertentu.

Mendefinisikan Persona

Persona didefinisikan berdasarkan hal-hal yang kita anggap penting. Hal-hal ini biasanya berbentuk konsepsi abstrak, seperti fleksibilitas dan kejujuran atau tantangan dan kreativitas.

Tugas kita adalah menuliskan 10 hal yang paling penting bagi kita secara berurutan.

Contoh:

  • 1. Kejujuran
  • 2. Kreativitas
  • 3. Kesenangan
  • 4. Keluarga
  • 5. Pertemanan
  • 6. Loyalitas
  • 7. Integritas
  • 8. Tantangan
  • 9. Keadilan
  • 10. Keberagaman

Menggunakan Persona

Menjadi diri sendiri memang terdengar klise. Namun inti dari memiliki persona yang didefinisikan secara jelas adalah proses menjadi diri sendiri berdasarkan hal-hal yang kita anggap penting.

Dari 10 hal yang telah kita tuliskan, tanyakan pada diri sendiri adalah:

  • Apakah hal-hal yang kita lakukan (materi sebelumnya) sesuai dengan 10 nilai tersebut?
  • Bagaimana 10 hal tersebut dicerminkan dari bagaimana kita berinteraksi di media sosial (tone, audiens, pandangan terhadap topik tertentu, dsb)?

Rangkuman

  • Persona adalah karakter diri yang didefinisikan melalui hal-hal yang dianggap penting.
  • Persona berguna untuk menemukan keterkaitan antara hal-hal yang kita lakukan (dan bagikan) dengan karakter yang dimiliki.
  • Persona juga digunakan sebagai dasar menentukan pola komunikasi yang tepat saat berinteraksi dengan orang lain.

Kuis

Apa yang tidak dicakup persona dalam berinteraksi di media sosial?

Selamat, Anda telah menyelesaikan pelajaran ini
Klik untuk menyelesaikan