Verifikasi Iklan di Youtube

Melalui kelas ini, kamu diajak untuk:

  • Mengenal proses review iklan dari Google Ads terhadap iklan dan ekstensi.
  • Mengidentifikasi status-status yang menunjukkan iklan disetujui atau tidak disetujui.

Pengantar

Sistem iklan di YouTube dikelola oleh Google. Oleh karena itu, beriklan di YouTube harus mengikuti kebijakan Google. Jika tak sesuai dengan kebijakan Google, konten tidak dapat diiklankan. Review iklan akan dilakukan pihak Google setelah kita selesai mengatur kampanye iklan dan mengetuk Submit di bagian pembayaran. Setelahnya, konten iklan kita akan diberikan status tertentu.

Iklan dan Extension

Google akan memeriksa dua hal, konten iklan itu sendiri dan ekstensi. Ekstensi berupa informasi tambahan yang disematkan ke dalam iklan, misal tautan website yang mengarah ke landing page atau katalog produk tertentu. Ekstensi umum digunakan untuk mengajak audiens melakukan tindakan-tindakan tertentu.

Status Iklan

Iklan baru bisa diputar dan ditampilkan jika memiliki tiga status di bawah ini.

Ketuk untuk mengetahui perbedaannya.

Eligible

Iklannya memenuhi ketentuan Google Ads dan dapat ditampilkan ke semua audiens.

Eligible (Limited)

Iklan dapat berjalan, namun ada pembatasan karena beberapa hal, seperti penggunaan merek dagang (trademark) atau konten terkait perjudian.

Eligible (Limited all locations)

Iklan tidak dapat berjalan di lokasi yang kita targetkan karena pembatasan kebijakan. Tapi iklan dapat ditampilkan ke orang-orang yang tertarik dengan lokasi yang kita pilih.

Serving

Iklan video memenuhi syarat untuk diputar atau ditampilkan di YouTube.

Status Ekstensi

Sementara ekstensi baru dapat berjalan jika memiliki status sebagai berikut.

Approved

Ekstensi memenuhi kebijakan Google Ads dan dapat ditampilkan ke semua audiens.

Approved (Limited)

Ekstensi dapat berjalan, namun ada pembatasan karena beberapa hal, seperti penggunaan merek dagang (trademark) atau konten terkait perjudian.

Iklan Tidak Disetujui

Iklan bisa juga tidak disetujui. Google akan memberikan notifikasi bahwa iklan kita tidak disetujui dengan status-status sebagai berikut.

Disapproved

Iklan tidak dapat berjalan karena konten atau destinasinya melanggar kebijakan Google Ads.

Not Eligible

Iklan tidak ditayangkan karena kampanye iklan sedang dijeda, telah dihapus, berakhir, atau menunggu keputusan. Iklan juga tidak ditayangkan ketika ad group tidak lengkap.

Rangkuman

  • Persetujuan iklan ditandakan dengan eligible approved, eligible dengan keterangan, atau not eligible.
  • Persetujuan ekstensi ditandakan dengan status approved, approved dengan keterangan, atau disapproved.

Kuis

Apa status yang menunjukkan bahwa iklan disetujui untuk ditayangkan ke semua audiens?

Selamat, Anda telah menyelesaikan pelajaran ini
Klik untuk menyelesaikan