Menggunakan Instagram Ads

Melalui kelas ini, kamu diajak untuk:

  • Mengidentifikasi langkah-langkah beriklan di Instagram.

Pengantar

Instagram memiliki platform iklan bernama Instagram Ads yang dikelola oleh Facebook Ads Manager. Instagram Ads menggunakan materi iklan dengan pengaturan sesuai kebutuhan untuk mencapai tujuan-tujuan tertentu. Dengan beriklan di Instagram, kita dapat memanfaatkan algoritma Instagram dan fitur penargetan audiens spesifik.

Jenis-jenis Iklan di Instagram

Untuk mulai beriklan, kita perlu memilih jenis iklan berdasarkan tujuannya.

Ketuk untuk mengetahui jenis-jenis iklan di Instagram.

Brand Awareness

Meningkatkan brand awareness dengan menjangkau orang-orang yang kemungkinan besar tertarik pada kategori atau topik yang berhubungan dengan brand.

Jangkauan

Menampilkan iklan pada sejumlah orang sesuai dengan anggaran.

Lalu lintas/Traffic

Meningkatkan jumlah kunjungan website.

Interaksi

Iklan untuk meningkatkan interaksi pada posting tertentu.

Pemasangan aplikasi

Meningkatkan jumlah install aplikasi.

Lalu lintas/Traffic

Meningkatkan jumlah kunjungan website.

Penayangan video:

Meningkatkan jumlah tontonan untuk konten-konten berbentuk video.

Pembuatan prospek:

Mengumpulkan data berupa alamat email dari orang-orang yang memiliki ketertarikan pada produk atau brand.

Konversi

Meningkatkan jumlah pembeli pada website.

Penjualan katalog produk

Menampilkan katalog produk sesuai dengan target yang ditentukan.

Kunjungan toko:

Meningkatkan kunjungan ke toko dengan menautkan lokasi.

User-Generated Content

Mula-mula, kita perlu menyiapkan dua hal, yaitu:

  • Akun bisnis di Facebook.
  • Halaman bisnis di Facebook.

Jika kita telah menyiapkan keduanya, kita dapat mengikuti langkah-langkah ini:

  • Buka Facebook Ads Manager di halaman ini.
  • Klik Buat, lalu kita akan dialihkan pada pilihan tujuan iklan.
  • Pilih tujuan iklan berdasarkan kebutuhan, misal Jangkauan, lalu klik Lanjutkan.
  • Kita telah sampai pada pengaturan dan materi iklan kita. Sekarang, buka bagian Set Iklan Jangkauan Baru.
  • Tentukan anggaran dan jadwal iklan.
  • Selanjutnya, atur sasaran audiens. Gunakan penargetan terperinci untuk menyasar audiens spesifik.
  • Pilih Penempatan Optimatis untuk memanfaatkan algoritma Facebook.
  • Selanjutnya, kembali ke bagian atas layar dan pilih bagian 1 Iklan.
  • Di bagian Identitas, pilih Tambahkan Akun Instagram. Facebook akan memunculkan kotak dialog untuk login.

User-Generated Content

Kita telah mengatur anggaran, audiens, dan penempatan iklan. Kita juga telah menghubungkan akun Instagram kita. Sekarang, saatnya mengatur format dan materi iklan. Ikuti langkah-langkah ini:

  • Masih di bagian Iklan, setelah identitas kita diatur, saatnya memilih format iklan.
  • Setelah memilih format iklan, saatnya mengatur materi iklan. Kita perlu memasukkan teks utama, judul, dan deskripsi. Jangan lupa memasukkan tautan website kita.
  • Pilih jenis Ajakan Bertindak seperti contoh di bawah ini.
  • Jika sudah puas dengan pengaturan dan preview iklan di sebelah kanan layar, klik Terbitkan.

Metode Pembayaran

Saat kita memutuskan untuk menerbitkan iklan, kita akan langsung dihadapkan pada kotak dialog untuk memilih lokasi (negara), mata uang, dan zona waktu. Setelah kita mengisinya, kita akan diajak untuk memilih opsi pembayaran. Lihat opsi-opsinya di bawah ini:

Poin Penting

  • Instagram menyediakan layanan iklan sesuai dengan tujuan iklan, misal untuk membentuk brand awareness, meningkatkan jumlah traffic di situs web, atau meningkatkan penjualan.
  • Instagram Ads dikelola oleh Facebook yang memanfaatkan fitur target audiens spesifik berdasarkan demografi, lokasi, serta minat dan ketertarikan spesifik.

Kuis

Apa jenis iklan yang kita pilih untuk mendapatkan data alamat email dari audiens?

Selamat, Anda telah menyelesaikan pelajaran ini
Klik untuk menyelesaikan